Sidoarjo – Hari ini, Kamis 20 Mei 2021, akan dilaksanakan tes untuk kegiatan Seleksi Penerjemah Karya Sastra Berbahasa Daerah. Tes yang dilaksanakan secara daring ini dilaksanakan dalam waktu dua jam, mulai pukul 10.00—12.00 WIB. Peserta wajib menerjemahkan dua karya sastra berdasarkan bahasa yang mereka pilih.
Berikut tautan untuk membuka naskah sumber tes Seleksi Penerjemah Karya Sastra Berbahasa Daerah.
Setelah selesai menerjemahkan, peserta mengunggah terjemahan pada tautan https://bit.ly/UnggahHasilTesSeleksiPenerjemahBBJT
dengan format Nama_Bahasa_Judul, contoh Lely_Madura_Tora.
Selamat menerjemahkan kepada seluruh peserta. Semoga sukses! (KU)