Sidoarjo – Indri Novi Harawati, S.S., staf Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur meraih penghargaan sebagai Petugas Pelaporan Responsif, Inisiatif, dan Inovatif lingkungan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kemdikbudristek. Indri Novi Harawati menjadi satu dari enam petugas pelaporan dari 33 satker se-Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa yang dinilai layak menerima penghargaan untuk tahun anggaran 2021. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Plt. Sekretaris Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Margiyati, S.Pd., M.Si., di Hotel Ciputra Jakarta, 30 November 2021.

Asrif, Kepala Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur, mengapresiasi upaya Sekretariat Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa yang telah melakukan penilaian atas kinerja pegawai UPT. “Penilaian seperti itu bermanfaat untuk merangsang, menyemangati, dan mengapresiasi staf dalam bekerja dan berkinerja lebih baik lagi,” ungkap Asrif.
Penghargaan yang diraih oleh petugas pelaporan Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur ini diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi pegawai Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur yang lain yang saat ini sedang berupaya untuk meraih prestasi ZI WBK dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB). (AS)