Ajak Kolaborasi, FLP Jawa Timur Berkunjung ke BBP Jawa Timur

Surabaya, 13/06/24 –  Selasa, 11 Juni 2024, Balai Bahasa Provinsi Jawa Timur (BBP Jawa Timur) menerima kunjungan dari Forum Lingkar Pena (FLP) Jawa Timur. Kunjungan tersebut diterima oleh Kepala BBP Jawa Timur, Dr. Umi Kulsum, M.Hum. Umi menyampaikan bahwa BBP Jawa Timur memiliki banyak program kebahasaan dan kesastraan yang dapat ditindaklanjuti dengan melakukan kerja sama. Beberapa program yang dimaksud adalah penulisan cerita anak diwbahasa, permohonan narasumber untuk kegiatan kebahasaan, kesastraan, dan literasi, dan lain-lain. Dr. Umi Kulsum, M.Hum. mengajak semua pihak untuk berdiskusi mengenai berbagai kegiatan dan program yang dapat diimplementasikan melalui kolaborasi, seperti kegiatan kebudayaan, kebahasaan, dan kesastraan. Selain itu, beliau menegaskan bahwa program dan kegiatan yang dilakukan oleh BBP Jawa Timur terbuka untuk kerja sama secara umum dan luas, sehingga semua pihak yang hadir dapat berpartisipasi dan memberikan kontribusi.

Ibu Ratna Ayu, perwakilan dari Forum Lingkar Pena Jawa Timur, pada kesempatan tersebut juga menyampaikan visi dan misi Forum Lingkar Pena serta harapan mereka untuk dapat berkolaborasi dengan BBP Jawa Timur. Diskusi yang hangat dan mendalam tentang bagaimana kedua organisasi dapat bekerja sama untuk mempromosikan dan mengembangkan kegiatan kebahasaan, kesastraan, dan kebudayaan di Jawa Timur tersebut dilakukan di Ruang Pimpinan BBP Jawa Timur.

Bookmark the permalink.

Comments are closed.